Floating Image
Floating Image
Senin, 18 November 2024

Duel Maut di Ujung Padang, Niat Menantang Nyawa Malah Melayang


Oleh Redaksi Digitalmediapublic
10 Oktober 2024
tentang Berita Daerah
Duel Maut di Ujung Padang, Niat Menantang Nyawa Malah Melayang - Digital Media Public
91 views

SIMALUNGUN – Duel maut terjadi di Huta II, Bandar Selamat, Nagori Pagar Bosi, Kecamatan Ujung Padang, Kabupaten Simalungun, Rabu (09/10/2024) malam. Awalnya, Darus Iman Syah (31) hendak menantang Midin (55), dengan membawa parang. Namun, Darus malah berhadapan dengan Erdiansyah (24) anak Midin. Alhasil, nyawa Darus melayang akibat duel antara Darus dengan Erdiansyah. 

Kejadian itu bermula saat Midin bertemu Darus di depan rumahnya, saat itu Midin menanyakan perihal buah kelapa sawit Midin yang hilang. “Rus, kau ada mengambil buah sawit di ladang, kalau memang ada, ngomonglah. Kalau sekadar minta uang rokok, kan ku kasih," ujar Midin saat menegur Darus. 

Mendengar tuduhan itu, Darus malah marah-marah dan menantang Midin hingga keduanya terlibat adu mulut. Usai pertengkaran itu, Midin masuk ke rumahnya dan tak lama Darus datang dengan sebilah parang di tangannya dan langsung menyerang Midin. Midin berhasil kabur masuk ke rumah, Erdiansyah yang menyaksikan ayahnya akan diserang, langsung mencoba melerai.

Bukannya berhenti, Darus juga menyerang Ardiansyah. Ardiansyah yang diserangan, berusaha menghindari serangan-serangan Darus dan keduanya malah terlibat pertarungan. Setelah parang berhasil direbut Ardiansyah, Ardiansyah mengayuhkan parang tersebut ke arah Darus dan berhasil melukai Darus pada bagian kening kiri, pelipis kiri, kepala bagian kanan, lecet pada leher dan tangan kiri, tusukan di perut sebelah kanan, serta luka robek pada telapak tangan.

Warga yang melihat kejadian itu langsung membawa Darus ke rumah sakit. Nahas, nyawa Darus tak terselamatkan akibat luka yang dideritanya. Malam itu, pihak Polsek Bosar Maligas yang menerima informasi langsung turun ke lokasi dan mengamankan barang bukti serta pelaku. 

Iptu Sonni G. Silalahi, Kapolsek Bosar Maligas membenarkan kejadian itu dan pihaknya masih mendalami kasus tersebut. (SN)

Penulis

Redaksi Digitalmediapublic

Berita Lainnya dari Berita Daerah